-->

5 Kelebihan TV Keluaran Xiaomi Mi TV2

Merek dagang yang baru terjun ke dunia gadget ini ternyata benar-benar serius ingin menguasai pasar dan menduduki posisi sejajar dengan para pemain lama. Nama Xiaomi memang sudah terkenal dengan produk ponsel pintar murahnya yang berkualitas. Namun kini ternyata Xiaomi juga telah membuat sebuah televisi pintar yang punya beberapa keunggulan.

Seperti apa keunggulan yang dimiliki Mi TV2? Ini dia ulasannya.
http://infojualonline.blogspot.com/2015/03/5-kelebihan-tv-keluaran-xiaomi.html

1. Ramping
TV Xiaomi ini hadir dalam bentuk yang ramping, yakni hanya 14,5 milimeter saja ketebalannya. Ukurannya yang ramping tentu tak akan memerlukan banyak tempat saat diletakkan di dalam rumah.

2. Dua pilihan
Ada dua ukuran TV yang bisa Anda pilih yaitu 40 dan 49 inchi.

3. Layar dan audio berkualitas
Xiaomi membekali Mi TV2 dengan layar Full LED yang berasal dari perusahaan asal Jepang, Sharp. Rasio kontrasnya mencapai 5000:1. Sedangkan audio yang dipasang juga mengusung teknologi Dolby Virtual Surround. Dua keunggulan ini akan memberikan pengalaman menonton yang tak terlupakan bagi Anda.

4. Game console
TV ini berbasis sistem operasi Android yang yang menggunakan prosesor Cortex A9 berkecepatan 1,45 GHz. Kapasitas penyimpanannya mencapai 8 GB dengan memori 1,5 GB. Bahkan Mi TV2 juga bisa digunakan untuk bermain komputer konsol berbasis Android 4.4 game console.

5. Harga terjangkau
Xiaomi membanderol TV ini dengan harga terjangkau yakni mulai US$ 320 atau sekitar Rp 4,1 juta. Barang elektronik ini akan dipasarkan di Tiongkok pada akhir bulan Maret ini.

Temukan berbagai barang elektronik kebutuhan Anda di Bukalapak.com. Tak hanya produk elektronik saja, Bukalapak juga menjual, gadget, komputer murah, peralatan olahraga, koleksi mainan, pakaian pria dan wanita, sampai perlengkapan bayi.

Click to comment